Jumat, 15 Februari 2013

Menggunakan Chkdsk untuk memperbaiki hardisk eksternal yang tidak terbaca


Ini benar2 kejadian yang dua hari lalu saia alami!

Hardisk eksternal saia memang sudah tergolong tua, sudah hampir 4 tahunan lah.. Kabel datanya pun sudah sedikit longgar, tapi sejauh ini tidak ada masalah berarti. Tetap bisa digunakan seperti biasa.
Namun pada hari selasa, 12 Februari 2013 yang lalu, tiba2 HD eksternal saia tidak bisa dibaca! Oalah!!
Drive hardisknya terdeteksi oleh laptop saia, tapi hanya sebagai Local Disk! Dan saat saia coba open, malah error! O __ o"
Seharian saia stres karena didalam HD eksternal itu berisi semua film2 dan video2 variety show korea - Running Man- yang saia sukai! Hehehehe..

Keesokan harinya saia cari bantuan di google dan menemukan beberapa orang yang pernah punya pengalaman sama dan membagi caranya! Rata2 menggunakan chkdsk.exe yang diakses lewat command prompt. Chkdsk akan memverifikasi error dan akan mencoba memperbaiki drive yang dipilih.

Berikut cara manual menjalankan Chkdsk:
1. Klik start, pilih Run
2. Pada kotak isian, ketik cmd
3. Klik OK
4. Pada layar command prompt, jalankan chkdsk dengan mengetikan perintah berikut:
    chkdsk h: /f /r
    setelah itu tekan enter!

Catatan:
h: adalah nama drive eksternal yang terdeteksi pada laptop kita
/f  adalah perintah untuk melakukan perbaikan secara otomatis terhadap error yang ditemukan
/r  adalah perintah untuk merelokasi bad sectors (sektor hardisk yang rusak) dan mengembalikan informasi yang terbaca.

5. Tunggu sampai proses perbaikan selesai. Proses ini membutuhkan waktu tergantung dari banyaknya data yang ada dalam HD eksternal. Saia sendiri menghabiskan waktu sekitar 5 jam. ;)

Tampilan saat proses chkdsk selesai
Jika sudah selesai, buka windows explorer dan dijamin HD eksternal kita yang tadinya tidak bisa terbaca, pasti sudah bisa terbaca!! Trust me!! Its works!! Hehehehe..


Selamat mencoba, guys!!
Annyeonggg~

9 komentar:

YUSNI mengatakan...

Mba priska, apa drive letter sesuai yang terbaca?
Apa pas kita enter di cmd itu cuman kelap kelip spasi aja? Apa itu tandanya si perintah sedang berjalan? Hardisk saya 500 gb. Mohon petunjuknya..

YUSNI mengatakan...

Mba priska, apa drive letter sesuai yang terbaca?
Apa pas kita enter di cmd itu cuman kelap kelip spasi aja? Apa itu tandanya si perintah sedang berjalan? Hardisk saya 500 gb. Mohon petunjuknya..

YUSNI mengatakan...

Mba priska, apa drive letter sesuai yang terbaca?
Apa pas kita enter di cmd itu cuman kelap kelip spasi aja? Apa itu tandanya si perintah sedang berjalan? Hardisk saya 500 gb. Mohon petunjuknya..

mukti99 mengatakan...

ok makasih masukan nya
lancar jaya hardisk nya
recomended sekali

Anonim mengatakan...

Di stage 4 persenannya ga nambah nambah wkwk.. Gimana yaa?

Ahmad qolbinsalim mengatakan...

mantabbbb ......om mantab om....matur nuwun.....

Arif mengatakan...

Pernah sekali coba pakai cara ini, 8 jam dan sukses.
Namun beberapa bulan kemudian kembali bermasalah setelah laptop blue screen, dan hari ini mau pakai cara ini lg

Yoani mengatakan...

TERIMA KASIH, UNTUK SHARE INFO YANG SANGAT MEMBANTU. AKHIRNYA HARDISK SAYA BISA DI BUKA LAGI, SEMOGA TUHAN MEMBALAS SEMUANYA....

Bang Amin Gadget mengatakan...

Wah terima kasih atas informasi website sehingga kami memahami mengenai tips hardisknya

Kami juga membahas ini di website kami, Monggo juga mampir sebagai info untuk beberapa informasi tentang ciri-ciri hardisk rusak
https://bangamingadget.com/ciri-ciri-hardisk-rusak/

terima kasih


Posting Komentar

 

It's all about what I think | Copyright 2010 - Provided By Free Website Templates | Freethemes4all.com | Designed by Gaganpreet Singh

Free Website templatesFree Flash TemplatesRiad In FezFree joomla templatesSEO Web Design AgencyMusic Videos OnlineFree Wordpress Themes Templatesfreethemes4all.comFree Blog TemplatesLast NewsFree CMS TemplatesFree CSS TemplatesSoccer Videos OnlineFree Wordpress ThemesFree Web Templates